Segari: Online Grocery Pertama Tersertifikasi Halal untuk Proses Pengolahan Ayam & Daging ✨

Segari: Online Grocery Pertama Tersertifikasi Halal untuk Proses Pengolahan Ayam & Daging ✨

Segari sudah melewati proses sertifikasi oleh BPJPH (Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal) dan menjadi online grocery pertama yang mendapatkan sertifikasi Halal untuk proses pengolahan ayam dan daging – mulai dari pemotongan, pengemasan, hingga penyimpanan.

Mengapa ini penting? Karena kehalalan tidak hanya sekadar label, tetapi juga menjamin bahwa setiap produk yang Anda beli aman, sehat, dan berkualitas tinggi.✨

💡Bagaimana Segari Menjamin Kehalalan Ayam & Daging

  • Bahan Baku 🥩🍗Segari hanya bekerja sama dengan supplier dan rumah potong bersertifikat Halal untuk memastikan kehalalan ayam dan daging.
  • Proses 🏬Seluruh proses dari pengolahan, penyimpanan, hingga pengiriman telah bersertifikasi Halal, dan terhindar dari kontaminasi produk non-Halal.
  • Uji Lab 🔬Untuk memastikan kehalalan, produk ayam dan daging Segari telah melalui uji laboratorium dan dinyatakan bebas dari kontaminasi.

💡Kenapa Proses Pengolahan Ayam dan Daging Halal Itu Baik?

Selain memenuhi aspek keagamaan, proses penyembelihan dan pengolahan ayam serta daging yang Halal juga memiliki manfaat ilmiah bagi kesehatan dan kualitas produk, yaitu:

1. Kesehatan dan Kebersihan

  • ✅Mengeluarkan darah secara maksimal – Dalam penyembelihan halal, pembuluh darah utama dipotong dengan sempurna sehingga lebih banyak darah yang keluar. Hal ini penting karena darah yang tersisa dapat menjadi tempat berkembangnya bakteri, yang dapat mempercepat pembusukan daging.
  • ✅Bebas dari racun dan toksin – Karena proses pengeluaran darah lebih optimal, daging halal lebih bersih dan bebas dari penumpukan racun yang dapat memengaruhi kualitas serta keamanan konsumsi.
  • ✅Lebih segar dan tidak berbau amis – Daging yang bersih dari sisa darah memiliki tekstur yang lebih fresh, warna lebih cerah, dan tidak mengeluarkan bau amis yang menyengat.

2. Rasa dan Tekstur Daging

  • ✅Lebih empuk dan juicy – Proses penyembelihan halal memastikan aliran darah berhenti secara perlahan, sehingga otot ayam tidak mengalami kejang. Hal ini membuat daging lebih lembut, empuk, dan juicy saat dimasak.
  • ✅Lebih tahan lama dan tidak mudah busuk – Karena darah dikeluarkan secara sempurna, bakteri pembusuk lebih sulit berkembang, sehingga daging menjadi lebih tahan lama dan tetap segar lebih lama.